Sunday, 6 December 2015

PENGGEMUKAN SAPI POTONG LOKAL HASIL IB LEBIH EFISIEN DARIPADA SAPI IMPOR BX

No comments :

Bagi anda yang ingin mencoba berwirausaha dibidang penggemukan sapi potong atau sudah sudah berkecimpung dibidang tersebut, saya punya informasi dari balitnak (Balai Penelitian Ternak)  nih..
Bahwa penggemukan sapi lokal hasil inseminasi buatan atau lebih dikenal dengan IB dan sapi bakalan impor (BX) menggunakan bahan pakan lokal hasilnya lebih efisien sapi lokal hasil IB.

sapi brangus

Begini nih kutipan yang saya ambil “Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja penggemukan pada sapi potong lokal hasil IB dan sapi impor Brahman Cross(BX) dengan sistem pemberian pakan dari bahan pakan lokal. Sapi potong lokal hasil IB dan sapi BX masing-masing sebanyak 12 ekor dengan rataan bobot badan 450 kg dipelihara pada kandang individu. Pakan diberikan sebanyak 2,75% BK dari bobot hidup berupa konsentrat (PK 8,57% dan TDN 65,52%) dan rumput Raja (PK 10,62%dan TDN 62,48%) dengan perbandingan 85 : 15%. Pakan diberikan pada pagi dan sore hari selama 3 bulan. Data konsumsi pakan dan biaya dicatat serta penimbangan bobot badan dilakukan secara periodik. Peningkatan bobot badan harian (ADG), feed convertion ratio (FCR), feed cost per gain, pendapatan dan revenue/cost (R/C) dianalisis dengan t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ADG sapi potong hasil IB 1,62 kg/ekor/hari lebih besar dibandingkan dengan sapi potong BX 1,42 kg/ekor/hari. FCR dan feed cost per gain sapi potong hasil IB berturut-turut 8,99 dan Rp. 15.519 lebih kecil dibandingkan dengan sapi potong BX 9,38 dan Rp. 18.011. Pendapatan dan R/C atas biaya variabel sapi potong hasil IB sebesar Rp. 3.274.000/ekor dan 1,36 lebih besar dibandingkan dengan sapi potong BX sebesar Rp. 2.860.000/ekor dan 1,17. Dari hasil diatas menunjukkan bahwa sapi potong hasil IB mencapai bobot badan harian lebih tinggi dan lebih efisien dalam memanfaatkan pakan lokal dibanding dengan sapi potong impor BX. Tingkat pendapatan atas biaya variabel pada usaha penggemukan sapi potong hasil IB lebih tinggi dan lebih efisien dibandingkan dengan sapi potong impor BX.”
Sekian dulu ya infonya…

No comments :

Post a Comment

terimakasih sudah berkunjung di livestock96